Selasa, 10 November 2009

Nikkei 225 mengalami gain 0,6% ke 9.929,50

TOKYO (Bloomberg): Saham Jepang menguat setelah pesanan permesinan naik melebihi estimasi ekonom pada September, mendorong kepercayaan bahwa pendapatan perusahaan akan pulih.







Fanuc Ltd, produsen robot industri, terangkat 1,3%. Komatsu Ltd, produsen mesin konstruksi terbesar kedua, mendaki 1%, setelah peringkat sahamnya dinaikkan menjadi “netral” dari “underperform” di Merrill Lynch & Co.

Japan Airlines Corp menanjak 5,7% menyusul satu laporan di harian Nikkei yang mengatakan maskapai terbesar Asia berpeluang menerima pinjaman jangka pendek, untuk membiayai sementara sampai pembiayaan lebih permanen tersedia, dari Development Bank of Japan.

Indeks Nikkei 225 Stock Average mengalami gain 0,6% menjadi 9.929,50 pada pukul 9:13 a.m. di Tokyo. Indeks Topix menguat 0,3% ke level 874,87.

Pesanan untuk mesin Jepang, indikator investasi bisnis dalam tiga hingga enam bulan, mendaki 10,5% pada September dibandingkan dengan sebulan sebelumnya, kata Cabinet Office hari ini. Estimasi menengah dari 25 ekonom yang disurvei Bloomberg berada di kenaikan 4,1%.()

Tidak ada komentar: