Sabtu, 21 November 2009

Anak usaha Krakatau Steel go public

Pelat Timah Nusantara (Latinusa) yang merupakan anak usaha perusahaan BUMN Krakatau Steel (KS) awal Desember nanti akan menawarkan 504,67juta lembar sahamnya ke publik dengan kisaran harga Rp315 — 405 per lembar saham. Produsen lempengan timah (tinplate) untuk kemasan kaleng makanan, minuman, pelumas dan lain-lain ini akan menggunakan dana yang diperoleh dari IPO untuk meningkatkan kapasitas produksinya dari 130.000 ton per tahun menjadi 160.000 ton per tahun dan bahkan mencapai 250.000 ton per tahun di tahun 2013 – 2014 nanti.








Di tahun 2010 nanti, Latinusa menargetkan dapat membukukan pendapatan sebesar 1,8 triliun rupiah dengan laba bersih sebesar 90 miliar rupiah dengan adanya penambahan kapasitas produksi tinplate dengan adanya dana dari IPO tersebut.

Tidak ada komentar: